top of page
Gambar penulisKamuKerja

Kenyamanan VS Produktivitas Kerja



Bekerja itu berat! Apapun pekerjaannya pasti mengandung beban dan resiko. Bukan hanya resiko fisik, resiko secara psikis juga harus diwaspadai. Resiko fisik biasanya lebih rentan terjadi pada pekerjaan yang memang mengandalkan fisik sebagai komoditas utamanya, namun bukan berarti pekerjaan lainnya tidak punya resiko terhadap kondisi fisik. Misalnya saja buat kamu yang kerjanya lebih dari 8 jam berada di depan laptop.


Dampaknya mungkin tidak langsung terasa saat ini, namun untuk jangka panjang posisi kerja yang tidak nyaman bisa mengakibatkan resiko yang fatal terhadap tubuh. Standing Desk disebut sebagai salah satu produk revolusioner sebagai alternatif sehat bagi meja tradisional yang membuat kita duduk sepanjang hari. Standing Desk dirancang untuk memungkinkan pengguna untuk nyaman bekerja baik di posisi duduk maupun berdiri sehingga mengurangi waktu duduk berlebihan yang dapat berdampak negatif pada kesehatan yang akhirnya akan mempengaruhi produktivitas kita.


4 Alasan Kamu Harus Pakai Standing Desk


  • Memperbaiki postur tubuh: Dengan standing desk, posisi kerja apapun nyaman serta dapat membantu mencegah nyeri punggung dan masalah postur lainnya.

  • Meningkatkan energi dan produktivitas: Berdiri saat bekerja dapat meningkatkan aliran darah ke otak dan meningkatkan tingkat energi dan konsentrasi. Ini dapat membantu meningkatkan produktivitas dan fokus kamu.

  • Membakar kalori: Berdiri dapat membantu meningkatkan pembakaran kalori secara signifikan dibandingkan dengan duduk. Bahkan hanya berdiri selama beberapa jam sehari dapat memberikan manfaat kesehatan jangka panjang.

  • Meningkatkan kualitas tidur: Penggunaan Standing Desk secara teratur dapat membantu meningkatkan kualitas tidur. Berdiri selama beberapa jam sehari dapat membantu mengurangi risiko insomnia dan mendukung ritme tidur yang sehat.


Kenyamanan vs Produktivitas Kerja

Kenyamanan kerja karena menggunakan standing desk ternyata berbanding lurus dengan meningkatnya produktivitas. Hal ini disebabkan karena berdiri berdiri saat bekerja mampu meningkatkan tingkat energi kamu. Setelah duduk diam di meja dalam waktu tertentu, berdiri aktif memungkinkan tubuh kamu tetap bergerak dan mengalirkan energi yang lebih baik. Hal ini dapat membantu mengurangi kelelahan dan meningkatkan daya tahan sepanjang hari.


Sesekali berdiri saat bekerja juga diyakini dapat meningkatkan kreativitas dan produktivitas kerja. Saat berdiri, kamu memiliki lebih banyak kebebasan untuk bergerak dan berpindah posisi, yang dapat merangsang pikiran kreatif kamu. Lebih banyak gerakan juga dapat membantu mencegah rasa kaku dan kebosanan yang kadang menghambat produktivitas kerja.


Dengan manfaat-manfaat ini, tidak mengherankan banyak orang yang beralih ke penggunaan standing desk khususnya buat kamu yang termasuk dalam golongan generasi rebahan. Namun ingat, kombinasikan dengan perubahan posisi dari duduk ke berdiri secara teratur untuk mendapatkan manfaat yang lebih maksimal.




Tips Menggunakan Standing Desk


Menyesuaikan ketinggian meja

  • Pastikan tinggi meja sejajar dengan siku saat berdiri. Ini akan membantu menjaga postur tubuh yang baik dan mencegah ketegangan pada punggung dan bahu.

  • Sesuaikan ketinggian meja agar monitor berada pada tingkat mata yang nyaman. Hal ini akan membantu mengurangi ketegangan pada leher dan mata.

Berpindah antara posisi duduk dan berdiri

  • Jangan berdiri atau duduk terlalu lama. Bergantian antara posisi berdiri dan duduk akan membantu mengurangi kelelahan dan ketegangan pada tubuh.

  • Tetap aktif saat berdiri dengan menggerakkan tubuh kamu secara teratur. Misalnya, lakukan beberapa langkah kecil atau tarik-tarikan ringan untuk menjaga sirkulasi darah kamu tetap lancar.


Melakukan gerakan dan peregangan rutin

  • Lakukan gerakan dan peregangan tubuh rutin selama menggunakan standing desk. Hal ini akan membantu meredakan ketegangan otot dan mencegah pegal atau kram.

  • Contoh gerakan yang bisa dilakukan adalah membungkukkan tubuh ke depan, meregangkan lengan dan kaki, atau melakukan gerakan peregangan lainnya.

Dengan mengikuti tips diatas, dijamin mampu memberikan manfaat yang lebih optimal penggunaan standing desk bagi kesehatan dan produktivitas kamu. Tunggu apa lagi ? Yuk, gunakan Standing Desk sekarang !


37 tampilan0 komentar

Postingan Terakhir

Lihat Semua

Comments


bottom of page